EXCL dan Kominfo Sediakan Layanan 4G

Rabu 26 Jan 2022, 8 : 38 pm
"XL Axiata sangat antusias dengan rencana pembukaan kembali pariwisata. Untuk itu, jaringan XL Axiata sudah kami siapkan guna menyambut segala keperluan mendukung kembalinya para wisatawan baik domestik maupun mancanegara
Ilustrasi

JAKARTA-PT XL Axiata Tbk (EXCL) bekerja sama dengan Badan Telekomunikasi dan Informasi (Bakti) Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo) untuk menyediakan layanan telekomunikasi dan data 4G yang mencakup 132 titik di Sumatera.

Hal tersebut disampaikan oleh Presiden Direktur & CEO XL Axiata, Dian Siswarini dalam siaran pers yang dikutip Rabu (26/1).

Kerjasama swasta dan pemerintah tersebut terkait implementasi Program Penyediaan Telekomunikasi Selular 4G di Wilayah Terdepan, Terluar dan Tertinggal (3T).

”Melalui kerjasama ini, kami bisa ikut berkontribusi pada pembangunan nasional dan mensukseskan program pemerintah yang sesuai dengan bidang keahlian kami. Kebanggaan ini akan semakin bermakna lagi jika nanti masyarakat di desa-desa itu bisa menikmati dan manfaatkan secara produktif layanan yang kami bangun, sekaligus membuka akses ke dunia luar yang kini serba digital,” papar Dian.

Dia menyatakan, dengan tersedianya layanan data internet secara cepat, maka diharapkan masyarakat bisa membangun dan meningkatkan literasi digital, sehingga siap untuk memasuki era serba digital, termasuk meraih manfaatnya.

Adanya tambahan 132 titik layanan 4G tersebut, maka kata Dian, saat ini semakin bertambah lokasi layanan di area 3T yang dikelola EXCL, termasuk yang melalui program kerjasama dengan Bakti sebelumnya di 62 kabupaten dan 17 provinsi.

Lokasi jaringan 4G yang akan dikelola oleh XL Axiata di Sumatera, beberapa di antaranya berada di Samudera Hindia, seperti Mentawai, Nias serta Pulau Banyak dan Pulau Aceh. Selain itu, terdapat pula di Natuna dan Anambas di Laut Cina Selatan.

Ada pula di Selat Malaka, antara lain Pulau Jemur dan Kepulauan Meranti, serta di sejumlah titik desa terpencil lainnya.

Di luar program ini, kata Dian, EXCL akan membangun jaringan 4G di 861 desa terpencil dan pada program sebelumnya, XL Axiata terpilih untuk mengelola ratusan titik desa terpencil yang tersebar di berbagai provinsi di Sumatera, Kalimantan, Sulawesi, Nusa Tenggara Barat, Nusa Tenggara Timur, Maluku, Maluku Utara hingga Papua dan Papua Barat.

Dian berharap, keikutsertaan EXCL dalam menyediakan jaringan 4G bisa menghapus kesenjangan akses internet di area-area terpencil dan layanan pita lebar ini juga diharapkan mampu memacu pertumbuhan ekonomi di daerah terpencil.

Komentar

Your email address will not be published.

Don't Miss

Politisi Golkar, HBS dan AM Dipanggil Polisi

BEKASI-Politisi Partai Golkar, Heri Budi Susetyo dan Ardin Marham akan

Pemerintah Targetkan Pertumbuhan Ekonomi 2023 di Kisaran 5,3 – 5,9%

JAKARTA-Pemerintah menetapkan target pertumbuhan ekonomi Indonesia 2023 di kisaran 5,3-5,9