BABY Jual Kembali Saham Treasuri Rp1,07 Miliar

Wednesday 27 Mar 2024, 9 : 06 pm
ILUSTRASI

JAKARTA – Manajemen PT Multitrend Indo Tbk (BABY) mengumumkan, pihaknya berencana untuk melakukan penjualan kembali 4.037.620 saham hasil pembelian kembali (buyback) kepada Blooming Years Pte, Ltd, pemegang saham pengendali Perseroan pada 03 April 2024.

Menurut Nauli Masitha Dewi, Sekretaris Perusahaan BABY dalam keterbukaan informasi, dikutip Rabu (27/3/2024), Perseroan menunjuk PT UOB Kay Hian Sekuritas sebagai Anggota Bursa untuk melakukan penjualan saham hasil buyback.

Nauli mengatakan, harga saham treasuri BABY yang akan dijual tidak lebih rendah dari harga penutupan perdagangan harian Bursa Efek 1 hari sebelum tanggal penjualan saham.

“Harga jual saham treasuri ditetapkan sebesar Rp266 per lembar sehingga Perseroan akan mendapatkan dana Rp1,07 miliar,” ungkapnya.

Menurut Nauli, seluruh mekanisme pengalihan atau penjualan saham treasuri tersebut akan dilaksanakan dengan mengikuti ketentuan Peraturan Otoritas Jasa Keuangan No. 29 tahun 2023.

Sebelumnya, pada 8 Maret 2024, Manajemen Multitred Indo (BABY) juga telah mengalihkan sebanyak  23.302.686 lembar saham hasil pembelian kembali (buyback) kepada Blooming Years Pte, Ltd  senilai Rp6,19 miliar.

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Don't Miss

BI Mencanangkan Gerakan Nasional Non Tunai

JAKARTA-Gubernur Bank Indonesia (BI) Agus D.W. Martowardojo secara resmi mencanangkan

4 Ancab Muslimat NU Pilih Bambang-Said

SUMENEP-Dukungan terhadap pasangan calon gubernur dan calon wakil gubernur PDI