Catat Tanggal Pembagian Dividen BBNI Senilai Rp146 Per Saham

Saturday 19 Mar 2022, 11 : 48 am
by
PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk

JAKARTA-PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk (BBNI) berencana membayarkan dividen tunai pada 14 April 2022 yang nilainya sebesar Rp146 per saham atau setara dengan Rp2,72 triliun.

Berdasarkan surat manajemen BBNI kepada Bursa Efek Indonesia (BEI) yang dikutip Jumat (18/3), recording date Daftar Pemegang Saham (DPS) yang berhak atas dividen tunai senilai Rp146 per saham.

Alokasi dana pembayaran dividen ini bersumber dari laba bersih BBNI di 2021 yang mencapai Rp10,9 triliun.

Manajemen BBNI menyampaikan bahwa tanggal cum dividen dan ex dividen di pasar regular dan pasar negosiasi ditetapkan masing-masing pada 23 Maret 2022 dan 24 Maret 2022.

Sedangkan, tanggal cum dividen dan ex dividen di pasar tunai ditetapkan pada 25 Maret 2022 dan 28 Maret 2022.

Dari total laba bersih Tahun Buku 2021 tersebut, BBNI akan menyetorkan dividen ke kas umum negara sebesar Rp1,63 triliun yang didasari oleh kepemilikan pemerintah sebesar 60 persen.

Sedangkan, sebesar Rp8,17 triliun dari laba bersih akan ditempatkan sebagai saldo laba ditahan.

Sebagaimana diketahui, total ekuitas BBNI per 31 Desember 2021 tercatat mencapai Rp126,52 triliun atau mengalami kenaikan dibanding posisi per 31 Desember 2020 yang sebesar Rp112,87 triliun.

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Don't Miss

Kemenhub Operasikan 3 Kapal Rute Panjang-Ciwandan untuk Arus Balik

JAKARTA – Kementerian Perhubungan (Kemenhub) mengoperasikan 3 armada kapal negara
Sri Mulyani

Catatan Kunjungan Sri Mulyani ke Papua

Tanggal 10 September 2019, saya bersama beberapa pejabat Eselon 1