Indodana Hadirkan Pembayaran PayLater untuk Member FTL Gym 

Sabtu 4 Nov 2023, 12 : 56 pm
by
Indodana menggandeng FTL Gym untuk menyediakan layanan keuangan digital melalui metode pembayaran PayLater agar masyarakat bisa mendapatkan fasilitas olahraga sesuai kebutuhan masing - masing

FTL Gym mengklaim menjadi gym pertama di Indonesia dengan fasilitas kelas bersepeda outdoor yakni FTL City Ride, dimana para member bisa bersepeda dengan jalur yang sudah ditentukan dan didampingi instruktur profesional dan menyediakan sepeda gratis.

Fasilitas yang ditawarkan cukup lengkap dan mendukung kebutuhan para member seperti loker, shower area, musala, handuk dan hair dryer & straightener untuk kebutuhan member, tentunya serba newbie friendly dengan tambahan personal trainer profesional.

Ditambah dengan jam operasional yang fleksibel yakni pukul 06.00 – 00.00 WIB, agar para member dapat berolahraga sesuai dengan ketersediaan waktu masing – masing.

Kolaborasi Indodana dan FTL Gym tidak hanya menyempurnakan kebutuhan masyarakat untuk mendapatkan layanan olahraga sesuai kebutuhan, tetapi juga pembayaran yang terjangkau.

Indodana menyediakan promo cicilan 0% dengan menggunakan kode IDCICILFTL dan potongan harga hingga Rp500.000 menggunakan kode IDSEHATFTL, yang bisa dimanfaatkan hingga 31 Desember 2023.

Dengan adanya kolaborasi ini, Indodana semakin mampu memperluas jangkauan kerjasama pada sektor olahraga.

Tidak hanya pada unit sektor kerja sama alat dan aksesoris olahraga tetapi juga tempat gym dengan area cabang yang tersebar di seluruh wilayah Indonesia, sehingga mudah dijangkau bagi para pengguna Indodana.

Jangkauan layanan Indodana telah tersebar di lebih dari puluhan ribu rekanan merchant/outlet baik offline maupun online.

Para pengguna setia dan baru Indodana mendapatkan limit hingga Rp30 juta yang bisa dimanfaatkan dengan bijak dan aman karena Indodana telah mendapatkan izin dari Otoritas Jasa Keuangan (OJK) sejak Mei 2020.

Komentar

Your email address will not be published.

Don't Miss

Penasehat Senior Indonesian Human Right for Social Justice (IHCS) Ridwan Darmawan

BARNAS GP Pastikan Ganjar Mewujudkan Kedaulatan Pangan

JAKARTA-Barisan Nasional (Barnas) Relawan Pemenangan Ganjar Pranowo yang berbasis pada

Pemerintah Perpanjang PPKM Mikro Hingga 17 Mei 2021

JAKARTA-Pemerintah terus melakukan upaya untuk menekan laju penularan COVID-19. Untuk