IPO Oktober 2023, Barito Renewables Energy Siap Raup Dana Rp3,510 Triliun

Selasa 19 Sep 2023, 3 : 51 pm
PT Barito Renewables Energy Tbk

Per 31 Maret 2023, pendapatan dari kontrak dengan pelanggan tercatat sebesar US$98,917 juta, naik 14,83% jika dibandingkan sebesar US$86,142 juta per 31 Maret 2022.

Hal ini terutama disebabkan oleh kenaikan rata-rata tarif penjualan listrik dan uap di tahun 2023 sebesar 3%-6,4% dan 3,3%-6,6% secara berturut-turut.

Ini diiringi dengan kenaikan produksi uap dan listrik di SEGS karena tidak terdapat major maintenance pada triwulan I 2023.

Dari pendapatan tersebut di atas, BRE membukukan laba tahun berjalan sebesar US$39,662 juta per 31 Maret 2023, turun 3,07% dari periode yang sama tahun 2022 sebesar US$40,919 juta.

Ini disebabkan oleh kenaikan beban pajak penghasilan sebesar US$4,031 juta dan kenaikan beban keuangan sebesar US$12,317 juta yang disebabkan penambahan fasilitas pinjaman baru yang diperoleh dari Bankok Bank Public Company Limited pada triwulan IV 2022. (ANES)

Komentar

Your email address will not be published.

Don't Miss

Harga Nikel Menguat Cukup Signifikan

JAKARTA-Setelah melemah dalam dua hari berturut-turut, bursa AS kemarin berhasil

Seleksi Anggota BPK, KP3I Beberkan Pelanggaran ke MKD DPR

JAKARTA-Hari ini Mahkamah Kehormatan Dewan DPR meminta keterangan para pengadu