Jasnita Telekomindo Menangkan Tender Layanan Care Center 165 BPJS Kesehatan

Wednesday 29 Nov 2023, 7 : 57 am
by
ILUSTRASI

JAKARTA-Majajemen PT Jasnita Telekomindo Tbk (JAST) mengumumkan, berhasil memenangkan  tender pengadaan layanan Care Center 165 BPJS Kesehatan.

Tender layanan care center 165 BPJS ini diikuti 4 perusahaan telekomunikasi, mulai dari proses pendaftaran hingga penyerahan dokumen pendukung.

Direksi JAST dalam keterangan tertulis, Selasa (28/11) menjelaskan, JAST akan menyediakan layanan Care Center 165 BPJS Kesehatan dalam setahun ke depan.

Perseroan, tidak hanya menyediakan sistem Contact Center, tapi juga harus menyediakan gedung, furniture & utility, hingga penyediaan SDM, yang meliputi Agent Contact Center, Supervisor, Satpam dan Cleaning Service.

Menurut Direksi, layanan Care Center 165 BPJS Kesehatan dapat dihubungi oleh masyarakat dalam 24 jam sehari, 7 hari dalam seminggu.

Adapun sejumlah layanan yang bisa diakomodir dengan nomor ini adalah pengecekan status peserta dan tagihan iuran.

“Layanan tersebut direncanakan akan dimulai pada 1 Januari 2024,” tulis Direksi JAST dalam keterangan tertulisnya.

Saat ini, papar Direksi, dengan pesatnya digitalisasi yang digaungkan Pemerintah, layanan Call Center telah berevolusi.

Tidak lagi seperti pusat panggilan atau call center, yang hanya menerima permintaan melalui telepon.

Contact center juga menangani komunikasi pelanggan masuk dan keluar melalui berbagai saluran seperti telepon, web, obrolan, email, aplikasi perpesanan, hingga media sosial.

Oleh sebab itu, Perusahaan dinilai harus memiliki pusat kontak yang fleksibel dan dinamis untuk memenuhi preferensi konsumen yang terus berkembang dan memberikan pengalaman Omnichannel tanpa batas yang diharapkan oleh pelanggan.

JAST pun diharapkan dapat melayani keluhan pelanggan dari multi channel melalui satu pintu guna meningkatkan kepuasan pelanggan.

Menurut Direksi, keberhasilan JAST mendapatkan pekerjaan pengadaan layanan Care Center 165 BPJS Kesehatan ini diharapkan dapat meningkatkan proforma Perusahaan serta menjaga kelangsungan usaha Perseroan ke depan. (ANES)

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Don't Miss

Mengoptimalkan Peran Smart City Sebagai Upaya Pemulihan Pariwisata Indonesia

TANGERANG-Sebanyak 100 (seratus) kota/kabupaten berhasil mengikuti implementasi program kota cerdas

OTT Hakim Medan, Mengubah Tantangan Jadi Tentengan

*) Azmi Syahputra Tertangkapnya sejumlah Hakim Pengadilan Negeri Medan dengan