Jatim Siapkan Rp 100 Miliar Untuk Program ‘Jalin Matra’

Tuesday 16 Dec 2014, 8 : 49 pm
by
Gubernur Jawa Timur (Jatim), Soekarwo

Jalin kesra mewujudkan keluarga sejahtera, sedangkan Jalin Matra fokusnya pada mewujudkan keluarga mandiri dan sejahtera, dan akan dilakukan pendampingan dari perguruan tinggi.

Dia mengharapkan kepada para isteri bupati/ walikota yang menjadi ketua Tim penggerak PKK Kab/ Kota hendaknya program PKK dalam membantu masyarakat kurang mampu terus dilanjutkan.

Hal ini sangat penting mendukung tugas suami sebagai bupati/ walikota yang dirasakan kepekaannya sangat tinggi terhadap kelompok masyarakat miskin.

“Menghadapi problem harga lombok/ cabai yang melonjak akhir-ahir ini, maka mulai sekarang harus dibiasakan ibu-ibu kalau membuat sambal tidak perlu lombok fresh tapi lombok bubuk, supaya harga lombok/ cabai tidak terlalu tinggi. Karena kalau musim hujan lombok banyak yang busuk, sedangkan permintaan pasar tetap tinggi sehingga harga lombok di pasar melonjak,” tambahnya.

Sementara kepada Bupati/ Walikota diminta lebih memperhatian UMKM karena 95 % menyerap tenaga kerja, dan membantu masyarakat kurang mampu dengan memberikan bantuan modal dengan bunga rendah, hal itu untuk menghindari bank thithil.

“Keluarga sasaran diberikan modal kerja sebesar Rp 2,5 juta, dan melakukan pendampingan kultural supaya lebih bersemangat. Pendekatan dilakukan secara musyawarah, mufakat, dan kewargaan/ penguatan partisipatoris,” imbuhnya.

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Don't Miss

BI Sosialisasikan Ketentuan LPIP

JAKARTA-Bank Indonesia (BI) melakukan sosialisasi ketentuan mengenai Lembaga Pengelola Informasi

Pegawai Kontrak Dapat Memiliki Rumah Dengan KPR FLPP dan KPR BP2BT

JAKARTA-Serius mendukung Program Satu Juta Rumah, PT Bank Tabungan Negara