Pendapatan Tumbuh 12,27%, Mitratel Raih Laba Rp2,01 Triliun pada 2023

Thursday 7 Mar 2024, 5 : 00 pm
Ilustrasi

JAKARTA – Pendapatan PT Dayamitra Telekomunikasi Tbk (MTEL) atau Mitratel pada 2023 naik 12,27 persen, dari Rp 7,72 triliun pada 2022 menjadi  Rp 8,59 triliun.

Dari pendapatan tersebut, MTEL membukukan laba tahun berjalan sebesar Rp 2,01 triliun pada 2023, tumbuh 12,92% dari Rp 1,78 triliun pada 2022.

Menurut laporan keuangan MTEL yang dipublikasikan Kamis (7/3/2024), disebutkan, beban pokok pendapatan naik menjadi Rp 4,37 triliun dari beban pokok pendapatan Rp 4,07 triliun.

Meski begitu, laba bruto Mitratel tetap naik menjadi Rp 4,21 triliun pada 2023 dari laba bruto Rp3,65 triliun tahun 2022.

Kendati beban usaha meningkat menjadi Rp 576,50 miliar dari Rp 500,73 miliar, laba usaha Mitratel dapat tumbuh menjadi Rp 3,63 triliun pada 2023 dari Rp 3,15 triliun tahun 2022.

Adapun laba tahun berjalan MTEL naik 12,92% menjadi Rp 2,01 triliun pada 2023, dibandingkan laba tahun berjalan Rp 1,78 triliun pada tahun 2022.

Sementara itu, total liabilitas MTEL mencapai Rp 22,97 triliun hingga periode 31 Desember 2023, naik dari total liabilitas Rp 22,26 triliun hingga periode 31 Desember 2022.

Total aset mencapai Rp 57,01 triliun hingga periode 31 Desember 2023, tumbuh dari total aset Rp 56,07 triliun hingga periode 31 Desember 2022.

 

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Don't Miss

Kepala Daerah Dapat Gunakan APBD Atasi Dampak Penyesuaian Harga BBM

JAKARTA-Menteri Keuangan (Menkeu) Sri Mulyani Indrawati menyampaikan Presiden RI Joko

Buka Pesparani III, Menag Yaqut Apresiasi Doktrin 100% Katolik 100% Indonesia

JAKARTA-Menteri Agama (Menag) Yaqut Cholil Qoumas secara resmi membuka Pesta