Per Mei 2022, Laba Bersih BBTN Naik 49,19% Jadi Rp1,06 Triliun

Wednesday 22 Jun 2022, 1 : 03 pm
by
ilustrasi

JAKARTA-PT Bank Tabungan Negara (Persero) Tbk (BBTN) melaporkan, per 31 Mei 2022 jumlah laba bersih perseroan tercatat sebesar Rp1,06 triliun atau mengalami pertumbuhan mencapai 49,19 persen (year-on-year) yang ditopang oleh peningkatan pendapatan bunga bersih.

Mencermati kinerja keuangan yang dilaporkan secara bulanan dalam website Bank BTN, penyumbang terbesar atas kenaikan laba bersih BBTN tersebut berasal dari pendapatan bunga bersih per Mei 2022 yang senilai Rp5,9 triliun atau bertumbuh 25,95 persen (y-o-y).

Laporan kinerja keuangan BBTN yang dikutip Rabu (22/6) juga menunjukkan bahwa lonjakan pendapatan bunga bersih tersebut ditopang oleh kemampuan BBTN dalam menekan beban bunga hingga sebesar 28,96 persen dari Rp5,8 triliun pada Mei 2021 menjadi Rp4,12 triliun di Mei 2022.

Per 31 Mei 2022, total aset BBTN tercatat mencapai Rp374,27 triliun atau meningkat 4,25 persen (y-o-y).

Kenaikan aset bank spesialis pembiayaan perumahan ini terkatrol oleh peningkatan nilai penyaluran kredit dan penghimpunan dana pihak ketiga (DPK) yang masing-masing sebesar sebesar 6,33 persen dan 7,56 persen (y-o-y).

Perlu diketahui, untuk sepanjang Tahun Buku 2022, BBTN membidik pertumbuhan laba bersih sekitar 12-14 persen (y-o-y).

Sebelumnya, Direktur Utama BBTN, Haru Koesmahargyo mengatakan, perseroan optimistis bisa mencapai target tersebut, sejalan dengan inovasi yang dilakukan dan kebutuhan terhadap hunian yang tetap tinggi.

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Don't Miss

KAMMI Dukung Penutupan Gang Dolly

JAKARTA-Kesatuan Aksi Mahasiswa Muslim Indonesia (KAMMI) mendukung Penutupan Lokalisasi Gang
suspensi, BEI, Saham HITS, KJEN

Harga Bergerak Tak Wajar, TRUK Masuk Radar Pemantaun BEI

JAKARTA-PT Bursa Efek Indonesia (BEI) mengaku sedang mencermati perkembangan pola