Rizal : Ada Ruang Fiskal Sebesar Rp583 Triliun

Friday 12 Sep 2014, 4 : 50 pm

JAKARTA-Berkembangnya wacana tentang sempitnya ruang fiskal guna membiayai program Jokowi dinilai sebagai langkah yang sangat menyesatkan.  “Ada lima langkah yang bisa digunakan untuk menambah ruang fiskal hingga sebesar Rp583 triliun,” kata ekonom senior, Rizal Ramli usai menemui Ketua MPR, Sidharto Danusubroto kepada wartawan, di Jakarta, (12/09/2014).

Dalam pertemuan dengan Sidharto, Mantan Menko Perekonomian ini menjelaskan MPR merespon positif sejumlah usulan terkait lima langkah memperbesar ruang fiskal. “Pak Dharto akan menyampaikan usulan ini kepada Jokowi, dan menyambut baik usulan konkret ini,” ungkapnya.

Namun sayangnya Rizal tak mau mengungkap secara detail apa saja materi yang dibicarakan dalam pertemuan tersebut. “Saya tak bisa ungkapnya semuanya,” tegasnya.

Adapun lima langkah yang ditawarkan pendiri Econit, antara lain, Pertama-penghematan pada belanja modal. Untuk belanja modal APBN-P 2013,  mencapai Rp192,6 triliun kemudian meningkat menjadi Rp229,5 triliun pada APBN 2014. Nah, APBN-P 2014 turun menjadi Rp184,2 triliun.

Jika dilakukan perubahan kebijakan, pengeluaran untuk pembangunna gedung dan pembelian kendaraan diganti dengan leasing kendaraan, biayanya hanya kurang dari Rp30 triliun. “Jadi ada penghematan sekitar Rp150 triliun,” tegasnya.

Kedua-pemangkasan biaya perjalanan dinas, pada 2014 biaya perjalanan dinas pejabat mencapaoi Rp32 triliun. Biaya ini sebaiknya dipangkas menjadi Rp10 triliun. Sehingga terjadi penghematan Rp22 triliun.

Langkah ketiga, hapuskan mafia migas, yang bisa memasukkan uang negara sekitar Rp10 triliun. Ke-empat, lakukan restrukturisasi obligasi rekap. Jika pembayaran bunga dan cicilan utang yang dibuat  oleh para bankir yang sudah sangat kaya raya dapat direstrukturisasi, maka negara akan menghemat Rp60 triliun setiap tahun. Kelima, lakukan langkah subsidi silang BBM rakyat. Kebijakan subsidi silang ini bisa menguntungkan negara hingga Rp40 triliun. (ek)

 

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Don't Miss

Commonwealth Life Raih Total Aset Rp 5,7 T

JAKARTA-Commonwealth Life kembali mencatat kinerja bisnis yang cemerlang pada tahun
Mendag Zulhas

NPI Surplus 46 Bulan, Zulhas Optimistis Ekspor Nonmigas Tetap Kuat

JAKARTA– Neraca perdagangan Indonesia (NPI) kembali mencatatkan surplus pada periode