BI Akui Cadangan Devisa Turun Rp3,58 T

Thursday 7 Mar 2013, 10 : 57 am

JAKARTA-Bank Indonesia (BI) mengungkapkan cadangan devisa mengalami penurunan sekitarRp3,58 triliun. Data BI menunjukkan sampai dengan akhir Februari 2013 mencapai USD105,2 miliar atau setara dengan 5,7 bulan impor. Padahal pada akhir Januari 2013 mencapai USD108,78 miliar atau setara dengan 5,9 bulan impor.

Menurut Direktur-Kepala Grup Hubungan Masyarakat BI Difi A Johansyah, , di sisi eksternal, defisit transaksi berjalan diprakirakan menurun pada triwulan I-2013. “Defisit transaksi berjalan yang menurun tersebut didukung oleh ekspor yang cenderung meningkat sejalan dengan membaiknya harga komoditas internasional,” katanya dalam keterangan tertulisnya, Kamis (7/3)

Sementara itu, impor nonmigas diprakirakan cenderung melemah di tengah risiko semakin meningkatnya impor migas yang perlu terus diwaspadai. Di sisi lain, arus modal masuk, baik dalam bentuk investasi langsung (FDI) maupun investasi portofolio, diprakirakan masih cukup tinggi di tengah masih besarnya kebutuhan likuiditas valas domestik, antara lain untuk keperluan impor migas.

Baca juga :  Lonjakan Penjualan Katrol Laba Bersih JPFA di 2021 Jadi Rp2,02 Triliun

Ada kemungkinan turunnya cadangan devisa ini disebabkan operasi BI terhadap menjaga stabilitas nilai tukar rupiah. Alasannya, kekhawatiran akan melemahnya nilai tukar rupiah terhadap dolar Amerika Serikat (AS) dirasakan oleh beberapa ekonom. Pasalnya keadaan tersebut akan terus berlanjut apabila Bank Indonesia (BI) tidak segera mengambil langkah melalui cadangan devisa untuk mengambil valas dalam bantuk rupiah.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari BeritaMoneter.com. Mari bergabung di Channel Telegram "BeritaMoneter.com", caranya klik link https://t.me/beritamoneter, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Baca juga berita kami di:

Agus Eko

Adalah wartawan senior di Indonesia. Karya-karya jurnalisnya sangat menarik dan memberikan pandangan mendalam terhadap berbagai isu terkini.

Komentar


HI THERE!

Eu qui dicat praesent iracundia, fierent partiendo referrentur ne est, ius ea falli dolor copiosae. Usu atqui veniam ea, his oportere facilisis suscipiantur ei. Qui in meliore conceptam, nam esse option eu. Oratio voluptatibus ex vel.

Wawancara

BANNER

Berita Populer

Don't Miss

DPD Ajak Santri Kerjasama Dengan Masyarakat

LAMPUNG- Wakil Ketua Dewan Perwakilan Daerah (DPD) Republik Indonesia Akhmad

Kasus e-KTP, Fahri : Apa Mungkin Agus Rahardjo Tak Terlibat?

JAKARTA-Wakil Ketua DPR RI Fahri Hamzah kembali berkicau lewat akun