IDM+: Meningkatkan Insentif Langsung Penggunaan Lahan Berkelanjutan di Pedesaan Indonesia

Monday 28 Dec 2020, 12 : 34 pm
by
Emisi Gas Rumah Kaca

JAKARTA-Lembaga advokasi internasional dengan keahlian di bidang keuangan dan kebijakan public, Climate Policy Initiative (CPI), merekomendasikan sebuah indeks penggunaan lahan berkelanjutan yang dikembangkan dari indeks pembangunan desa sebelumnya, dengan sebutan Indeks Desa Membangun Plus (IDM+).

Reformasi indeks pembangunan desa ini diharapkan dapat digunakan oleh desa di seluruh Indonesia untuk memperhitungkan indikator pembangunan berkelanjutan yang lebih baik, meskipun memiliki karakteristik sumber daya alam yang berbeda.

Selain itu, IDM+ juga dapat menjadi dasar bagi penggunaan instrumen-instrumen transfer fiskal yang baru demi mendorong desadesa di Indonesia mencapai tujuan-tujuan pembangunan berkelanjutan.

“Kenyataannya, desa-desa di Indonesia belum memprioritaskan program penggunaan lahan berkelanjutan, bahkan di daerah-daerah yang sebenarnya sangat berkomitmen untuk mempercepat pembangunan hijau,” kata Tiza Mafira, Associate Director CPI Indonesia.

Setidaknya ada tiga hal yang mendasari rekomendasi CPI tentang penggunaan IDM+ untuk indikator pembangunan pedesaan di Indonesia yang berkelanjutan.

Pertama, indikator pembangunan dan alat evaluasi yang sudah ada selama ini tidak memadai untuk menyelaraskan tujuan-tujuan kelestarian lingkungan ke tingkat desa.

“Indikator evaluasi yang dibuat pemerintah pusat untuk diterapkan di desa tidak dapat mengukur kinerja lingkungan desa secara holistik, karena lebih menitikberatkan kepada pengukuran aspek sosial ekonomi dan ketahanan bencana. Sedangkan ada aspek-aspek kualitas lingkungan yang tidak ada, misalnya terkait ketahanan pangan dan energi terbarukan,” lanjutnya.

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Don't Miss

Veto AS Soal Jerusalem Kecewakan Umat Islam, Indonesia Perlu Dorong Rombak DK PBB

JAKARTA-DPR mendesak Pemerintah Indonesia terlibat lebih dalam guna mendorong reformasi

Tol Pandaan-Malang Seksi I-III Tinggal Tunggu Peresmian

MALANG-Jalan Tol Pandaan-Malang seksi I-III sepanjang 30 Km akan dapat