Ini Kwartet Kepengurusan IKAL-LEMHANAS Banten Masa Bakti 2023-2028

Tuesday 1 Aug 2023, 3 : 14 pm
PELANTIKAN - DPP IKAL-Lemhannas Provinsi Banten saat pelantikan di Pendopo Gubernur, Serang, Senin (31/07/2023). (Baris depan kedua dari kiri-kanan), Yogi Sugiharto Wibawa (Wakil Bendahara), AM Putut Prabantoro (Sekretaris), Mayjen TNI (Purn) Achmad Yuliarto (Ketua), Airin Rachmi Diany (Wakil Ketua), Brigjen Pol. (Purn) Petrus Hardana (Bendahara) dan Amelia Suhaili (Wakil Sekretaris).

SERANG-DPD Ikatan Keluarga Alumni (IKAL) LEMHANNAS Provinsi Banten dilantik di Pendopo Gubernur KP3B, Senin (31/07/2023).

Pengurus masa bakti tahun 2023-2028 ini dipimpin oleh kwartet,  Mayjen TNI (Purn) Achamd Yuliarto (Ketua), Airin Rachmi Diany (Wakil Ketua), AM Putut Prabantoro (Sekretaris) dan Brigjen Pol (Purn) Petrus Hardana (Bendahara).

Melihat sosok para pengurusnya, PJ Gubernur Banten Al Muktabar berharap banyak Ikal Lemhannas Banten sungguh dapat memainkan perannya secara nyata dalam mewujudkan ketahanan wilayah di berbagai aspeknya.

Bahkan Sestama Lemhannas RI, Komjen Pol. Rudy Sufahriadi yang mewakili Gubernur Lemhannas secara spesifik meminta Ikal Lemhannas Banten memperhatikan ALKI-1 (Alur Laut Kepulauan Indonesia.

Harapan semakin dipertegas oleh Kapolri yang diwakili Komjen Pol Purwadi Arianto, Ikal Lemhannas Banten menjadi sosialisator agar Banten menjadi  pelopor terciptanya pesta demokrasi yang damai, penuh makna yang berpijak pada persatuan bangsa.

Kepengurusan Ikal Lemhannas masa bakti 2023-2028 ini  semakin disempurnakan dengan hadirnya para penasehat yakni Letjen TNI (Purn) Thamrin Marzuki duduk sebagai Ketua Dewan Penasihat dan bersama Mayjen TNI Mar. (Purn) Bambang Sutrisno, Ayip Muflich, Benyamin Davine serta Reni Mayerni sebagai anggota.

Menurut Achmad Yuliarto, DPD IKAL Lemhannas Provinsi Banten akan membantu pemerintah provinsi, bupati, walikota serta instansi atau institusi terkait lainnya untuk mewujudkan kejayaan Banten yang pernah dicapai pada jaman dulu.

Ini dimungkinkan mengingat Banten memiliki keistimewaan dibandingkan dengan provinsi lain.

Namun untuk membangun seluruh potensi dan sekaligus mewujudkan Banten yang adil dan sejahtera, masyarakat Banten harus dicerdaskan terlebih dulu.

Dan, itu hanya dapat dilakukan melalui pendidikan.

Ditekankan oleh Yuliarto, internet atau media sosial juga dapat menjadi sarana mencerdaskan masyarakat.

Tetapi internet dapat juga menjadi pintu masuknya nilai-nilai yang tidak sesuai dengan Pancasila dan dampak negatif dari media sosial sudah jelas terlihat yang pada akhirnya akan menghancurkan masa depan bangsa dan negara.

ISTIMEWA

Sementara itu Ayip Muflich dalam kapasitasnya sebagai Ketua Panitia Pelantikan menegaskan, kepengurusan kali ini memang memersiapkan acara dengan berpijak pada visi ke depan yang diusungnya.

Sehingga, untuk mempercepat proses sosialisasi, pihaknya melakukan jemput bola.

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Don't Miss

Banyak Parpol Korupsi, Golput Makin Melonjak di Pemilu 2014

JAKARTA-Jumlah golongan putih (golput) atau kelompok masyarakat yang tidak akan

Presiden: Kompetisi Sekarang Sangat Ketat

JAKARTA-Presiden Joko Widodo mengingatkan para peserta program Lembaga Pertahanan Nasional