Laba Era Graharealty Tergerus 89% per September 2023

Selasa 24 Okt 2023, 8 : 09 pm
by
PT Era Graharealty Tbk

JAKARTA-PT Era Graharealty Tbk (IPAC) membukukan laba bersih tahun berjalan sebesar Rp239,18 juta (Rp0,36 per saham) per September 2023.

Pencapaian ini turun sebesar 89% jika dibandingkan laba bersih tahun berjalan sebesar Rp2,169 miliar (Rp2,35 per saham) per September 2022.

Menurut laporan keuangan IPAC yang diumumkan Selasa (24/10), pencapaian laba ini antara lain seiring penurunan beban pajak perseroan sebesar 34,32%, dari Rp844,78 juta menjadi Rp554,79 juta per September 2023.

Perseroan mencatat pendapatan sebesar Rp18,21 miliar per September 2023, tumbuh 4,35%, dari Rp17,45 miliar per September 2022.

Akan tetap peningkatan beban langsung lebih besar dibandingkan pendapatan yaitu sebesar 22,4% menjadi Rp4,59 miliar dari Rp3,75 miliar.

Akibatnya, laba kotor  IPAC turun tipis 0,58% menjadi Rp13,62 miliar dari sebelumnya Rp13,70 miliar.

Perseroan mencatat rugi operasi Rp276,42 juta per September 2023.

Ini disebabkan oleh kenaikan beban umum dan administrasi sebesar 18,7%, dari Rp11,71 miliar menjadi Rp13,90 miliar per September 2023.

Padahal, per 30 September 2022 perseroan mencatat laba operasi Rp1,99 miliar.

Sementara total aset perseroan naik 4,22%, dari Rp39,08 miliar per 31 Desember 2022 menjadi Rp40,73 miliar per 30 September 2023.

Adapun total liabilitas bertambah 12,53%, dari Rp8,54 miliar menjadi Rp9,61 miliar, sedangkan total ekuitas meningkat 1,9%, dari Rp30,54 miliar menjadi Rp31,12 miliar per 30 September 2023. (ANES)

Komentar

Your email address will not be published.

Don't Miss

Plate: Pelarangan Aktivitas Ormas FPI Sesuai Payung Hukum

JAKARTA-Pemerintah secara resmi menetapkan pelarangan atas segala macam bentuk kegiatan,

Surat Kuasa Boediono Biasa Dikalangan Profesional

 JAKARTA-DPR menilai surat kuasa mantan Gubernur Bank Indonesia (BI) Boediono