Pasangan DWS dan Erina Gudono Didorong Maju di Pilkada Sleman

Sunday 10 Mar 2024, 7 : 47 pm
Danang Wicaksana Sulistya
Danang Wicaksana Sulistya

Sementara itu, masuknya nama istri Kaesang Pangarep, Erina Gudono dalam bursa kandidat yang akan didorong maju di Pilkada Sleman, bukan tanpa alasan.

Menurutnya, sosok Erina Gudono sangat layak diusulkan maju di Pilkada Sleman.

Sebab, warga asli Sleman, Erina Gudono juga merupakan sosok perempuan berprestasi.

Erina Gudono memiliki rekam jejak pendidikan yang mentereng.

Apalagi, mendiang sang ayah adalah Guru Besar Universitas Gadjah Mada, Yogyakarta, Prof. Dr. Mohammad Gudono, MBA.

Mantan Diajeng Kabupaten Sleman ini juga pernah menjadi finalis Puteri Indonesia 2022 mewakili DI Yogyakarta.

Erina juga mempunyai sederet prestasi akademik semasa kuliah.

“Kalau Mba Erina kita semua sudah tahu, beliau sangat layak secara kualitas. Selain muda, juga berprestasi, jadi memenuhi syarat lah,”ucapnya.

Dia menambahkan, selain DWS dan Erina Gudhono, juga ada beberapa nama yang memenuhi kriteria untuk didorong maju di Pilkada Sleman.

Oleh sebab itu, pihaknya masih terus menjaring aspirasi dari masyarakat, relawan dan internal partai.

Pihaknya juga sedang menjalin komunikasi dengan partai-partai lain, untuk kemungkinan diajak bergabung dalam koalisi.

“Komunikasi politik juga sudah mulai kami lakukan, komunikasi dengan teman-teman dari partai lain. Untuk sama-sama berpikir terkait dengan Pilkada Sleman 2024,” imbuhnya.

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Don't Miss

Kekayaan Intelektual Turut Sumbangkan Pembangunan Ekonomi

JAKARTA-Kepala Badan Ekonomi Kreatif (Bekraf) Triawan Munaf menekankan pentingnya manajemen

DPR Duga Masih Ada Mafia di Institusi Penegakan Hukum dan Peradilan

JAKARTA-Kalangan DPR merespon persoalan penetapan Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK)