8 TPS di Kota Surabaya Coblos Ulang

Thursday 15 Feb 2024, 4 : 33 pm
Suasana pemungutan suara di TPS 10 Kelurahan Karangpilang Kecamatan Karangpilang Kota Surabaya, Rabu (14/2/2024)

SURABAYA – Bawaslu Kota Surabaya  merekomendasikan kepada KPU Kota Surabaya agar melakukan pemungutan suara ulang (PSU) di 8 TPS yang surat suaranya tertukar pada saat pencoblosan, Rabu (14/2/2022) kemarin.

Ketua Bawaslu Surabaya Novli Bernado Thyssen  mengungkapkan pihaknya menerima laporan adanya surat suara DPRD Kota Surabaya tertukar di 8 TPS tersebut.

“Rinciannya, 4 TPS di Kecamatan Tandes,  3 TPS di Kecamatan Dukuh Pakis dan 1 TPS di Kecamatan Asemrowo,” ungkap Novly.

Menurut Novly, 4 TPS di Kecamatan Tandes  seharusnya mendapat surat suara dapil 5, tetapi  justru tercampur  dengan surat suara di Dapil 2.

Begitu juga di Kecamatan Dukuh Pakis dan Kecamatan Asemrowo, seharusnya mendapat surat suara dapil 5, tercampur dengan dapil 2.

“Bawaslu rekomendasikan ke KPU , untuk coblos ulang pada 8  TPS tersebut dengan proses yang berbeda-beda,” jelasnya.

Untuk Dukuh Pakis dan Asemrowo hanya dilakukan coblos ulang caleg DPRD Kota Surabaya karena proses pemungutan suara kemarin tetap berlanjut, tidak berhenti.

“Di Kecamatan Dukuh Pakis yaitu TPS 2, TPS 35, dan TPS 15. Di Kecamatan Asemrowo TPS 20. Sementara di Kecamatan Tandes, 2 TPS dilakukan coblos untuk 5 jenis surat suara,2 lainnya hanya  caleg DPRD Kota Surabaya,” jelas Novly .

Sementara itu, TPS 2 Kelurahan Manukan Kulon dan TPS 12 Banjarsugihan melakukan coblos ulang seluruhnya karena ketika tahu surat suara tertukar, pihak KPPS (Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara) menghentikan proses pemungutan suara.

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Don't Miss

Kasus Covid-19 Kota Bekasi Terus Naik, Ini Kata Pepen

BEKASI-Pemerintah Kota Bekasi angkat bicara mengenai peningkatan kasus Covid-19 yang

Jokowi dan Pengkhianatan Agenda Reformasi ’98

Oleh: Saiful Huda Ems Memuji Jokowi dibilang memuja Jokowi, mengkritisi