NU: “Pemimpin Sakit, Rakyatpun Sakit”

Friday 15 Mar 2013, 5 : 32 am
by

JAKARTA: Ormas Islam terbesar di Indonesia, Nahdlatul Ulama (NU)  menilai kondisi sosial masyarakat saat ini sedang  “sakit”  terlihat dari  tingginya kekerasan dan kriminalitas. Kondisi ini  menjadi manifestasi keadaan pemimpin bangsa sedang “sakit”  sehingga membutuhkan kejernihan melihat keadaan saat ini.
Menurut salah seorang Ketua PBNU, Muyiddin Arubusman, cermin yang dibutuhkan tersebut adalah kejatuhan para pemimpin Indonesia di masa lalu akibat tidak mendengar dan memperhatikan kebutuhan masyarakat. “Masyarakat ini gambaran umum. Yang lebih parah, kalau pemimpinnya juga ‘sakit’. Manifestasi masyarakat adalah pemimpin. Kalau pemimpinnya tidak memikirkan rakyatnya, dia itu sakit. Ke depan, kita harus cari pemimpin yang rada sehat lah,” ujarnya menjelang anjangsana dengan Wakapolri Nanan di Mabes Polri, pagi ini (15/3).

Baca juga :  Faisal Basri: Ganjar-Mahfud Menang, Dunia Usaha Lebih Pasti

Dalam pertemuan itu mantan anggota komisi IX DPR (2004-2009) asal Flores tersebut didampingi Kyai Maman Imanulhaq, tokoh muda kharismatis  Jawa Barat sekaligus Majelis Aliansi Nasional Bhineka Tunggal Ika (ANBTI).

Menurut Muyiddin, seluruh lini masyarakat  saat ini karut marut. “Mentalitas kita adalah budaya instan. Apa yang menjadi masalah masyarakat susah diperhatikan. Meski budaya nrimo masyarakat kita kuat, tapi itu jangan dieksploitasi. Harusnya pemimpin memperhatian kebutuhan masyarakat,” ujarnya.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari BeritaMoneter.com. Mari bergabung di Channel Telegram "BeritaMoneter.com", caranya klik link https://t.me/beritamoneter, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Baca juga berita kami di:

gatti

Adalah jurnalis senior yang memiliki spesialisasi dalam membuat analisis ekonomi dan politik.

Komentar


HI THERE!

Eu qui dicat praesent iracundia, fierent partiendo referrentur ne est, ius ea falli dolor copiosae. Usu atqui veniam ea, his oportere facilisis suscipiantur ei. Qui in meliore conceptam, nam esse option eu. Oratio voluptatibus ex vel.

Wawancara

BANNER

Berita Populer

Don't Miss

Eflina Bahagia FABA Resmi Digunakan di Babel

PANGKALPINANG-Kepala Sekolan SMAN I Bakam, Bangka, ELFINA  mengaku bahagia karena

Pusat Tekstil TM Thamrin City Makin Berkembang

JAKARTA-Kehadiran zona pusat tekstil TM Thamrin City yang telah dirintis