Satpam Hendri Waluyo Kembali Bekerja di Bank Danamon

Wednesday 27 May 2015, 7 : 16 pm
by
Ketua Tim Pembela Pekerja Muslim Indonesia (TPPMI) Eko Novriansyah Putra, SH

JAKARTA-Bank Danamon akhirnya mempekerjakan kembali Satpam Bank Danamon Kantor Wilayah Medan (Regional 6), Hendri Waluyo yang dipecat beberapa waktu lalu karena meninggalkan pekerjaan untuk menjalankan shalat Jumat. Keputusan ini tertuang dalam kesepakatan bersama antara Bank Danamon Kantor Pusat Jakarta dengan Persaudaraan Pekerja Muslim Indonesia (PPMI). Dengan demikian, terhitung Selasa (26/5), Hendri kembali bekerja di bank tersebut sesuai dengan posisinya semula.

Ketua Tim Pembela Pekerja Muslim Indonesia (TPPMI) Eko Novriansyah Putra, SH mengaku sejak awal, DPP PPMI membantu mengadvokasi kasus pemecatan yang menimpa Hendri ini. Bahkan dalam rencana awal, TPPMI akan melakukan unjuk rasa ke Kantor Bank Danamon pusat tanggal 29 Mei 2015. Namun, rencana aksi demo besar-besaran ini batal setelah TPPMI mencapai kesepakatan dengan pihak Bank Danamon.

Baca juga :  Bunga Dari Vatikan Untuk Dewi Praswida

Dalam pertemuan antara TPPMI dan perwakilan Bank Danamon Kantor Pusat Jakarta pada Selasa (26/5) disepakati 4 point krusial kepakatan yang merupakan kesimpulan. Point pertamanya adalah mempekerjakan kembali Hendri Waluyo sesuai dengan tempat bekerja dan posisi semula, terhitung sejak hari Selasa, 26 Mei 2015. Sedangkan poin keduanya, memberikan sanksi kepada oknum karyawan Bank Danamon yang memberikan sanksi Hendri Waluyo di luar kewenangan dan kebijakan PT Bank Danamon Indonesia, Tbk.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari BeritaMoneter.com. Mari bergabung di Channel Telegram "BeritaMoneter.com", caranya klik link https://t.me/beritamoneter, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Baca juga berita kami di:

gatti

Adalah jurnalis senior yang memiliki spesialisasi dalam membuat analisis ekonomi dan politik.

Komentar


HI THERE!

Eu qui dicat praesent iracundia, fierent partiendo referrentur ne est, ius ea falli dolor copiosae. Usu atqui veniam ea, his oportere facilisis suscipiantur ei. Qui in meliore conceptam, nam esse option eu. Oratio voluptatibus ex vel.

Wawancara

BANNER

Berita Populer

Don't Miss

Danareksa Beri PGEO Rating Buy, Sebut Tiga Pendorong Utama

JAKARTA– PT Pertamina Geothermal Energy Tbk (PGEO) mendapatkan rating buy dari BRI

KTT APEC: Diplomasi Curang Menuju KTM 9 WTO

JAKARTA-Koalisi masyarakat sipil Indonesia yang tergabung dalam Gerakan Rakyat Lawan Neokolonialisme dan Imperialisme