YDP Resmikan Bank Sampah Sejahtera

Monday 3 Mar 2014, 8 : 13 pm
by

JAKARTA- Yayasan Danamon Peduli (YDP) dan PT Bank Danamon Indonesia, Tbk bekerjasama dengan Pemerintah Provinsi DKI Jakarta Kota Administrasi Jakarta Utara menjalankan program pengelolaan sampah di lingkungan RW 07 Kelurahan Marunda. Kegiatan ini merupakan salah satu tahap dari Program Pelestarian Ikon Regional (PIR) di Kelurahan Marunda di mana salah satu cagar budaya “Rumah Si Pitung dan Masjid Al-Alam” masuk dalam “12 Destinasi Jalur Wisata Pesisir Jakarta Utara.”
Acara ini juga diisi dengan peresmian Bank Sampah yang diberi nama Bank Sampah Sejahtera yang pengelolaan selanjutnya akan dilakukan oleh Koperasi Jasa Marunda Sejahtera.
Setelah peresmian, kegiatan dilanjutkan dengan kegiatan para warga bergotong-royong membersihkan lingkungan di wilayah RT masing-masing yang tercakup dalam RW 07 Kelurahan Marunda, Kecamatan Cilincing Jakarta Utara.
Pendirian Bank Sampah Sejahtera oleh Yayasan Danamon Peduli di lingkungan RW 07 Kelurahan Marunda ini mendapatkan dukungan dana Qordhu Hasan dari Unit Usaha Syariah Danamon, hingga tahun 2013 penyaluran dana Qordhu Hasan melalui program Pelestarian Ikon Regional di Marunda adalah sebesar Rp 141.499.000.
Pendirian Bank Sampah Sejahtera dan aksi gotong-rotong warga untuk membersihkan lingkungannya ini dilakukan dalam rangka dimulainya pengelolaan sampah di tingkat komunitas dan penyadaran masyarakat akan pentingnya kesehatan lingkungan. Untuk melengkapi sarana dan prasarana kebersihan lingkungan ini, Yayasan Danamon Peduli bersama dengan Sudin Kebersihan Jakarta Utara menyerahkan Gerobak Motor Pengangkut Sampah.
Executive Director Yayasan Danamon Peduli, Bonaria Siahaan, menyatakan bahwa Bank Sampah Sejahtera ini diperuntukkan bagi masyarakat Marunda, baik yang berada dalam wilayah RW.07 dan tentu saja terbuka pula untuk penghuni Rumah Susun Marunda dan warga sekitarnya. Pendirian Bank Sampah Sejahtera sejalan dengan tujuan program Yayasan Danamon Peduli yang menekankan pada pemberdayaan masyarakat dalam rangka melestarikan dan membangun lingkungannya. “Harapan kami dengan keberadaan Bank Sampah Sejahtera masyarakat akan semakin terdorong untuk secara kolektif menjaga kesehatan lingkungannya melalui pengelolaan sampah terpadu. Selain Bank Sampah Sejahtera, di beberapa RT juga telah terbentuk sistem pengangkatan sampah secara teratur atas swadaya masyarakat,”  kata Bona.
Acara ini juga dilengkapi dengan kegiatan pengasapan (fogging) di seluruh wilayah RW 07 sebagai antisipasi wabah demam berdarah yang sering kali terjadi di musim penghujan seperti saat ini.

Baca juga :  Siapkan Rp60 Miliar, Bukopin Buka 30 Kantor Baru
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari BeritaMoneter.com. Mari bergabung di Channel Telegram "BeritaMoneter.com", caranya klik link https://t.me/beritamoneter, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Baca juga berita kami di:

gatti

Adalah jurnalis senior yang memiliki spesialisasi dalam membuat analisis ekonomi dan politik.

Komentar


HI THERE!

Eu qui dicat praesent iracundia, fierent partiendo referrentur ne est, ius ea falli dolor copiosae. Usu atqui veniam ea, his oportere facilisis suscipiantur ei. Qui in meliore conceptam, nam esse option eu. Oratio voluptatibus ex vel.

Wawancara

BANNER

Berita Populer

Don't Miss

Senator Papua Barat, Dr. Filep Wamafma (Kanan) selaku Ketua Tim Penyusunan dan Pembahasan UU Otsus Nomor 2 tahun 2022 dari DPD RI

DBH Migas Naik Signifikan, Filep: Perjuangan Ini Kontribusi untuk Masyarakat OAP dan Generasi Mendatang

JAKARTA-Senator Papua Barat, Dr. Filep Wamafma selaku Ketua Tim Penyusunan

Menperin Siapkan Lima Jurus Jitu Kerek Pertumbuhan Industri

JAKARTA-Menteri Perindustrian (Menperin) Agus Gumiwang Kartasasmita menyebutkan lima strategi untuk