Erick Thohir Penentu Pilpres 2024

Monday 25 Sep 2023, 3 : 31 pm
Founder Perfekto untuk Indonesia
Amir Faisal Nek Muhammad, Founder Perfekto untuk Indonesia

Oleh: Amir Faisal Nek Muhammad

Mencermati arah perkembangan pilpres 2024 saat ini memang memberikan tantangan yang sedikit unik.

Tantangan yang penulis maksud adalah adanya rasa kegamangan kolektif bagi pimpinan partai politik, termasuk mungkin juga dialami oleh presiden Jokowi sekali pun dalam hal hendak memberikan kepercayaan kepemimpinan nasional masa depan (next leader) kepada pasangan siapa.

Sampai detik ini, dari semua pasangan bakal capres dan cawapres yang mencuat di hadapan publik, terdapat dua koalisi atau pasangan bakal capres dan cawapres yang belum diumumkan.

Sebut saja koalisi yang dimaksud adalah koalisi pendukung bakal capres Prabowo Subianto dengan koalisi bakal capres Ganjar Pranowo.

Berangkat dari situasi dan kondisi belum diumumkannya siapa cawapres untuk Prabowo dan siapa cawapres untuk Ganjar bukanlah tanpa alasan yang mendasar dan strategis.

Terlebih dua bakal capres yang dimaksud telah mengantongi kekuatan partai politik dengan jumlah yang tidak sedikit.

Sehingga koalisi pendukung Prabowo Subianto dan koaliasi pendukung Ganjar Pranowo disebut-sebut sebagai dua poros koalisi besar menuju pesta rakyat di pilpres 2024.

Berdasarkan pengamatan penulis, terjadinya kekosongan atau melambatnya pengumuman secara resmi terkait siapa yang cocok mendampingi Prabowo Subianto atau mendampingi Ganjar Pranowo merupakan suatu kondisi yang disebut sebagai peristiwa kegamangan elite politik hari ini dalam menjawab tantangan kepemimpinan nasional di pilpres 2024.

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Don't Miss

IHSG Menguat Tipis 0,02% di Level 7.285,317

JAKARTA-Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) Bursa Efek Indonesia (BEI) ditutup

SGRO Akan Rilis Surat Utang Rp830,5 Miliar, Bunga Dipatok Hingga 8,4%

JAKARTA-PT Sampoerna Agro Tbk (SGRO) berencana menerbitkan Obligasi Berkelanjutan I