Intelektual Ganjar Vs Emosional Prabowo

Sunday 17 Dec 2023, 1 : 37 pm
by
karikatur oposisicerdas.com

Hanya satu hal yang harusnya rakyat renungkan dari perkataan Capres Prabowo yang entah muncul karena kelelahan hingga keceplosan, atau karena tiadanya argumentasi lagi yang bisa beliau sampaikan, yakni ketika Capres Prabowo menjawab pertanyaan Capres Ganjar dan Anies,”Bagaimana sikap Pak Prabowo soal Keputusan MK yang melanggar kode etik ketika meloloskan bocah Gibran melaju sebagai Cawapres hingga melahirkan MKMK?”.

Prabowo menjawab,”MK aturannya sudah jelas, kita bukan anak kecil, rakyat kita itu pandai-pandai, rakyat kita lihat dan tau, kita juga tau bagaimana prosesnya, yang intervensi siapa” dan seterusnya.

Dari sini kita lihat, betapa Prabowo seolah menyadari, bahwa Prabowo tau Keputusan MK itu ada yang intervensi, dan itu bukan orang lain melainkan “bosnya” sendiri atau kubunya sendiri.

Namun Prabowo menyerahkan tentang semua itu pada rakyat, mau menghukumnya atau mau memaafkannya.

Jika menghukum itu artinya Prabowo tidak dipilih rakyat, sedangkan kalau mau memaafkan, itu artinya Prabowo akan dipilih rakyat.

Begitulah karakter Prabowo dari dulu sampai sekarang, selalu menyepelehkan kejahatan dan berbagai pelanggaran yang telah dilakukannya.

Dengan kepercayaan dirinya Prabowo selalu tak pernah merasa bersalah terhadap semua kejahatan dan pelanggaran yang telah dilakukannya.

Kalau sudah demikian, sebenarnya ini persoalan Prabowo yang ndablek atau pendukungnya yang sudah keterlaluan?

Wallahu a’lamu bishawab.

Penulis adalah Lawyer dan Pengamat Politik di Jakarta

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Don't Miss

Kompasiana.com

Permintaan Sembako Melonjak 10%-20%

DEPOK-Kementerian Perdagangan (Kemendag) menyebut permintaan bahan pokok atau sembako meningkat

Said: APBN Masih Belum Memakmurkan Rakyat

Semestinya ujar Said, para menteri betul-betul memahami agenda Nawacita sebagai