Jokowi: Terima Kasih Pasukan ‘Tax Amnesty’

Tuesday 28 Feb 2017, 7 : 54 pm
by
Presiden Jokowi menjawab wartawan usai sosialisasi tahap akhir tax amnesty, di JI Expo, Kemayoran, Jakarta, Selasa (28/2)

JAKARTAPresiden Joko Widodo menyampaikan apresiasi dan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada Dirjen Pajak beserta seluruh jajarannya.

Ucapan terima kasih juga disampaikan Kepala Negara atas kerja sama yang terjalin baik antar kementerian lembaga, aparat hukum , pemerintah daerah dan juga asosiasi pengusaha yang sudah memberikan back up kepada pemerintah, dengan mengerahkan seluruh pengusaha demi mensukseskan program tax amnesty.

“Saya mengucapkan terima kasih kepada Ketua Apindo beserta seluruh jajaran pengurus yang didukung juga oleh asosiasi yang lain, Kadin, Hipmi, perbankan, industri keuangan, konsultan pajak. Dan masih banyak lagi yang memberikan dukungan penuh pada program amnesti pajak ini,” ujar Presiden Jokowi saat memberikan sambutan pada Sosialisasi Tahap Akhir Amnesti Pajak di Hall B3 dan C3 Jakarta Internasional Expo (JI-EXPO) Kemayoran, Jakarta Pusat, Selasa (28/2).

Baca juga :  Menko Perekonomian Dorong Serikat Pekerja Bantu Transformasi Ekonomi Nasional

Seperti diketahui, program pengampunan pajak ini memasuki tahap akhir.

Program yang sudah berjalan selama 8 (delapan) bulan, dari Maret 2016 menghasilkan penerimaan pajak sebesar Rp 112 triliun.

Presiden memberi apresiasi kepada petugas di lapangan, terutama di Direktorat Jenderal Pajak dan seluruh jajarannya betul-betul sudah menjadi pasukan yang pergi pagi pulangnya pagi.

“Iya bener. Sabtu dan Minggu juga buka seperti apotik 24 jam. Buka, kita perintah untuk buka ya buka,” kata Presiden.

Menurut Presiden, tidak ada negara lain yang membawa Presiden kemana-mana untuk suksesnya tax amnesty.

“Cari di dunia, di negara lain, di Jakarta saya berapa kali ngomong mengenai amnesti pajak, di semarang, di surabaya, di bandung, di Makassar, di Balikpapan, di Medan, di Bali saya datangi semuanya. Untuk apa? Agar program ini betul-betul memberikan manfaat negara. Dalam jangka tidak sekarang tapi juga yang akan datang,” ujarnya.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari BeritaMoneter.com. Mari bergabung di Channel Telegram "BeritaMoneter.com", caranya klik link https://t.me/beritamoneter, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Baca juga berita kami di:

gatti

Adalah jurnalis senior yang memiliki spesialisasi dalam membuat analisis ekonomi dan politik.

Komentar


HI THERE!

Eu qui dicat praesent iracundia, fierent partiendo referrentur ne est, ius ea falli dolor copiosae. Usu atqui veniam ea, his oportere facilisis suscipiantur ei. Qui in meliore conceptam, nam esse option eu. Oratio voluptatibus ex vel.

Wawancara

BANNER

Berita Populer

Don't Miss

Didesak Boikot Produk Israel, Kemenperin: Itu Bukan Ranah Kami

JAKARTA-Konflik Israel dengan Palestina menimbulkan gelombang protes di berbagai belahan

Sudarsono Diminta Perkuat Kelembagaan DPD

JAKARTA – Ketua Dewan Perwakilan Daerah (DPD) Irman Gusman berharap