JAKARTA – PT Citra Marga Nusaphala Persada Tbk (CMNP) berencana melakukan Penambahan Modal dengan Hak Memesan Efek Terlebih Dahulu (PM-HMETD) alias rights issue dengan menerbitkan 2,23 miliar saham baru.
Berdasarkan keterbukaan informasi CMNP yang dikutip Selasa (14/5), rencana penambahan modal melalui Penawaran Umum Terbatas III (PUT III) tersebut akan memberikan HMETD kepada para pemegang saham sebanyak-banyaknya 2.233.239.319 saham baru bernilai nominal Rp500 per saham.
Adapun harga pelaksanaan dari aksi korporasi ini akan diungkapkan kepada para pemegang saham CMNP di dalam prospektus PUT III yang akan diterbitkan kemudian.
Rencana rights issue ini akan terlebih dahulu meminta persetujuan melalui Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPS-LB) pada 20 Juni 2024.
Pemegang saham CMNP yang berhak menghadiri RUPS-LB adalah investor yang namanya tercatat di Daftar Pemegang Saham (DPS) pada 28 Mei 2024.
Bagi pemegang saham perseroan yang tidak menggunakan haknya akan mengalami dilusi kepemilikan maksimal 25 persen.
Rencananya, dana hasil rights issue ini —setelah dikurangi biaya-biaya emisi— akan digunakan sebagai tambahan modal untuk pengembangan usaha CMNP dan anak perusahaan perseroan berupa setoran modal atau pinjaman.